FEBI IAIN Palopo Sambut 320 Mahasiswa Baru dalam Rangkaian Kegiatan PBAK 2024
Palopo, Humas FEBI — Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) IAIN Palopo menyelenggarakan rapat koordinasi dan silaturahim civitas akademika dalam rangka menyambut mahasiswa baru angkatan 2024. Acara yang berlangsung di pelataran FEBI ini dihadiri oleh segenap pimpinan fakultas, termasuk Dekan FEBI Dr. Hj. Anita Marwing, S.H.I., M.H.I., Wakil Dekan I Dr. Fasiha, M.E.I., Wakil Dekan II Muzayyanah Jabani, S.T., M.M., Wakil Dekan III Muhammad Ilyas, S.Ag., M.A., Kabag TU Hijrawati Usman, S.E., M.Pd., serta para ketua dan sekretaris program studi.
Dalam sambutannya, Dekan FEBI Dr. Hj. Anita Marwing menyampaikan ucapan selamat datang kepada para mahasiswa baru yang berjumlah 320 orang. “Selamat bergabung di keluarga besar FEBI IAIN Palopo. Kehadiran kalian di sini merupakan awal dari perjalanan panjang yang penuh tantangan dan peluang untuk meraih ilmu pengetahuan serta membentuk karakter sebagai generasi muda yang unggul,” ujar beliau.
Dr. Hj. Anita Marwing juga menekankan pentingnya FEBI sebagai tempat untuk mengembangkan ilmu ekonomi yang berlandaskan syariah, serta menginternalisasi nilai-nilai Islam yang akan menjadi pegangan dalam setiap langkah hidup mahasiswa.
Pada kesempatan tersebut, para wakil dekan memberikan penjelasan mengenai fungsi dan peran masing-masing dalam mendukung proses akademik di FEBI. Dr. Fasiha, M.E.I. sebagai Wakil Dekan I menjelaskan perannya dalam pengembangan akademik, sedangkan Muzayyanah Jabani, S.T., M.M. sebagai Wakil Dekan II fokus pada administrasi dan keuangan. Muhammad Ilyas, S.Ag., M.A. sebagai Wakil Dekan III menekankan pentingnya pembinaan kemahasiswaan dan kerjasama dalam memperluas jaringan FEBI.
Para ketua program studi juga turut memberikan penjelasan terkait tanggung jawab mereka dalam mengawal proses pendidikan di fakultas. Mereka menegaskan komitmen untuk mendampingi mahasiswa dalam perjalanan akademik mereka.
Dr. Anita Marwing mengakhiri sambutannya dengan mengajak seluruh mahasiswa baru untuk terlibat aktif dalam kegiatan akademik dan non-akademik. “Jangan ragu untuk berpartisipasi dalam seminar, workshop, dan kegiatan-kegiatan ilmiah lainnya yang kami selenggarakan. Ini adalah kesempatan bagi Anda untuk memperluas wawasan, membangun jaringan, dan memperkaya pengalaman belajar,” tutupnya.
Acara ini menjadi awal yang baik dalam menyambut generasi muda yang akan membawa perubahan positif di masa depan, khususnya dalam bidang ekonomi dan bisnis Islam. Inal