Seminar Hasil Penelitian Dosen dan Tenaga Kependidikan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Palopo

Melaksanakan penelitian merupakan salah satu tri dharma perguruan tinggi yang harus diaktualisasikan oleh civitas akademika. Selain mengeksplorasi wawasan, meneliti juga mendukung pengabdian kepada masyarakat dengan menganalisis gejala sosial yang terjadi di masyarakat, serta dapat meningkatkan reputasi institusi melalui hasil penelitian tersebut. Dalam upaya peningkatan kompetensi dan mutu perguruan tinggi, maka Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LP2M) IAIN Palopo menyalurkan dana hibah penelitian kepada sejumlah civitas akademika dan tenaga kependidikan, termasuk dosen dan tenaga kependidikan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam. 

Dalam rangka monitoring dan evaluasi penelitian tersebut, dilaksanakan Seminar Hasil Penelitian pada hari Senin tanggal 13 Desember 2021 di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, dengan peserta adalah dosen dan tenaga kependidikan penerima hibah penelitian. Terdapat 15 judul penelitian yang dipresentasikan pada seminar. Dengan rincian 3 penelitian rumpun ekonomi, 2 penelitian rumpun akuntansi, 4 penelitian rumpun perbankan dan 6 penelitian rumpun manajemen. 

Wakil Dekan Bidang Akademik, Dr. Muh. Ruslan Abdullah, S.E.I., M.A., mengharapkan penelitian yang dilakukan oleh dosen dan tenaga kependidikan semakin tahun kian meningkat kualitasnya, salah satu indikator dari meningkatnya mutu institusi adalah penelitian tersebut dipublikasikan di jurnal nasional terakreditasi atau jurnal internasional. Adapun indikator lainnya adalah penelitian tersebut dapat menghasilkan karya ataupun produk yang dapat dipatenkan dalam bentuk Hak Kekayaan Intelektual.

Editor : Rismayanti



Translate »